Sabtu, 19 April 2014

Bimbingan Belajar (BIMBEL) USM STAN 2014

Assalamu`alaikum Wr. Wb.
Gimana UN nya kemaren ? Semoga Sukses Ya!!!
Oke langsung aja...
Kami dari bimbeldanarakca ingin membantu adik-adik yang kepengen melanjutkan kuliah di STAN dengan program baru kami. Nama programnya adalah Bimbingan Belajar BIMBEL USM STAN 2014.
Jadi buat adik-adik kelas XII baik dari SMA, SMK, maupun MA yang lagi nungguin hasil pengumuman ujian dan penasaran banget untuk menaklukan soal-soal USM STAN. Adik-adik bisa  gabung bersama kami untuk mengikuti bimbingan belajar ini. Daripada habis UN nganggur nggak ada kerjaan toh ?. Mending nglakuin hal-hal positif, siapa tahu dengan ikut Bimbel ini adik-adik bisa kuliah di STAN deh. Karena udah terbiasa dengan soal-soal USM STAN jadi waktu USM STAN sebenarnya dapat mengerjakan soal dengan mudah.

Kamis, 10 April 2014

Pendaftaran USM STAN 2014

Sekolah Tinggi Akuntansi Negara akan menyelenggarakan Ujian Saringan Masuk (USM) bagi calon mahasiswa tugas belajar pada Program Diploma IV dan III Keuangan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara Tahun Akademik 2014/2015

SYARAT PENDAFTARAN
Calon peserta adalah lulusan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara:

Memiliki ijazah:
D-III Keuangan Spesialisasi Akuntansi untuk pendaftar Kelompok I;
D-III Keuangan Spesialisasi non-Akuntansi  untuk pendaftar Kelompok II;
D-I Keuangan seluruh Spesialisasi untuk mendaftar Kelompok III.
Memenuhi persyaratan sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 18/PMK.01/2009 tentang Tugas Belajar di lingkungan Departemen Keuangan sebagaimana tercantum dalam Lampiran I.
Dicalonkan/diusulkan oleh Unit Eselon I yang bersangkutan. Surat usulan dari Eselon I ditandatangani oleh Pejabat Eselon II yang berwenang di bidang kepegawaian.
Mendaftar secara on-line melalui www.stan.ac.id.

Sekolah Tinggi Akuntansi Negara

Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) adalah pendidikan tinggi kedinasan di bawah Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan Republik Indonesia, yang menyelenggarakan pendidikan Program Diploma Bidang Keuangan (Prodip Keuangan). STAN didirikan dengan dasar hukum Keputusan Presiden RI No.45 Tahun 1974 juncto Keputusan Presiden RI No.12 Tahun 1967 serta dengan landasan hukum Peraturan Menteri Keuangan RI No.1/PMK/1977 tanggal 18 Februari 1977.

Program studi yang diselenggarakan oleh STAN untuk lulusan SMU, Madrasah Aliyah dan SMK adalah pendidikan Program Diploma I dan III Keuangan dengan spesialisasi sebagai berikut :

Prodip I / III Keuangan Spesialisasi Kepabeanan dan Cukai
Prodip I / III Keuangan Spesialisasi Kebendaharaan Negara
Prodip I / III Keuangan Spesialisasi Pajak
Prodip III Keuangan Spesialisasi Pengurusan Piutang dan Lelang Negara
Prodip III Keuangan Spesialisasi Pajak Bumi dan Bangunan
Prodip III Keuangan Spesialisasi Akuntansi
Sedangkan program studi non-reguler yang diselenggarakan oleh STAN adalah :

Prodip IV Keuangan Spesialisasi Akuntansi
Prodip III Keuangan Spesialisasi Akuntansi dengan Kurikulum Khusus (Ajun Akuntan Khusus)
Prodip III Keuangan Spesialisasi Pajak dengan Kurikulum Khusus
Program Pendidikan Pembantu Akuntan (PA)
Untuk Prodip I Keuangan lama pendidikannya 1 tahun (2 semester), bertempat di Kampus STAN Jakarta dan di Balai Diklat Keuangan yang terdapat di 8 daerah, yaitu di Medan, Palembang, Yogyakarta, Malang, Balikpapan, Makassar, Cimahi dan Manado. Untuk Prodip III Keuangan lama pendidikannya 3 tahun (6 semester), bertempat hanya di Kampus STAN Jakarta.

Selama pendidikan, mahasiswa tidak dipungut biaya pendidikan dan tidak diasramakan. Pendidikan STAN memakai sistem ikatan dinas sebagaimana ditegaskan kembali dalam Keputusan Menteri Keuangan RI No.289/KMK.014/2004 tanggal 14 Juni 2004 tentang Ketentuan Ikatan Dinas bagi Mahasiswa Program Diploma Bidang Keuangan di Lingkungan Departemen Keuangan RI.

Lulusan STAN akan diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan ditempatkan di instansi-instansi dalam lingkungan Kementerian Keuangan RI dan instansi-instansi pemerintah lainnya, baik di pusat maupun di daerah, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.